Pada hari Jumat, 18 Agustus 2023, SMA Negeri 1 Abiansemal melaksanakan kegiatan jalan santai. Sebagai lanjutan dalam rangka memeriahkan hari kemerdekaan Indonesia, yang diikuti oleh kelas XI, XII, beserta para guru. Kegiatan ini berlangsung pada pukul 07.30 pagi yang dibuka langsung oleh kepala sekolah SMA Negeri 1 Abinsemal sekaligus melepas siswa dan siswi kelas XI,XII, beserta para guru untuk mengikuti kegiatan jalan santai.
Kegiatan ini berlangsung dengan meriah. Selama perjalanan semua orang mengikuti rute yang telah ditentukan oleh para guru dan osis, rute yang diambil pun tidak jauh dari kawasan dimana SMA Negeri 1 Abinsemal ini berdiri. Rute yang di lalui bukan hanya jalan raya tetapi 2 diantaranya melewati jalan setapak di tengah persawahan yang asri.
Semua orang mengikuti kegiatan ini dengan sangat antusias dan penuh kegembiraan menyambut 17 Agustus 2023, HUT Republik Indonesia ke-78, meskipun hari kemerdekaan telah lewat, suasana keceriaan dalam kemerdekaan masih sangat terasa di lingkungan SMA Negeri 1 Abiansemal.
Kita generasi muda harus menghargai setiap perjuangan para pahlawan dan meneladani sikap mereka yang selalu pantang menyerah untuk meraih kebebasan dari bentuk-bentuk penindasan bangsa penjajah.
Tim Jurnalis Smanab
(Citra Antari dan Dewik)