Kamis, 2 Mei 2024, bangsa Indonesia kembali merayakan momen bersejarah “Hari Pendidikan Nasional” dengan tema “Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar”. Berkenaan dengan peristiwa tersebut, SMA Negeri 1 Abiansemal menggelar pelaksanaan upacara bendera pada pukul 07.30 Wita. Guru-guru, pegawai, dan siswa berkumpul memperingati hari bersejarah ini yang dipimpin oleh Kapolsek Abiansemal selaku pembina upacara.
Dalam pengumuman resmi, disebutkan bahwa para guru tampil anggun dengan pakaian tradisional, menunjukkan kesetiaan mereka pada profesi dan organisasi pendidikan. Dengan dihadiri oleh para siswa dari kelas XI A, XI B, X A, dan X B, perwakilan SD Blahkiuh beserta guru mereka ikut pula berpartisipasi dalam pelaksanaan upacara bendera di lapangan SMA Negeri 1 Abiansemal.
Setelah upacara bendera, suasana haru dan kebersamaan masih terasa. Namun, tidak ada kegiatan belajar yang dilaksanakan setelah upacara bendera berakhir, tersedianya waktu untuk refleksi dan apresiasi atas peran penting pendidikan dalam pembangunan bangsa.
Selamat Hari Pendidikan Nasional! 🎉
Penulis: Sumi
Editor. : I G. A. Mas W.
Dkomentasi : OPC Smanab